Jumat, 05 Februari 2016

ALPUKAT ALIGATOR

                             ALPUKAT ALIGATOR                             


Alpukat merupakan salah satu buah yang sering kita temui di beragam jenis hidangan. Selain karena rasanya yang lezat, buah ini ternyata memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Padahal, masyarakat awam mengenal alpukat sebagai buah yang kurang banyak nutrisinya dibandingkan dengan buah-buahan lainnya. Namun, benarkah demikian?

MENGENAL ALPUKAT

Alpukat dalam bahasa ilmiah disebut sebagai Persea Americana. Buah ini berasal dari pohon alpukat yang masih merupakan famili dari jenis tumbuhan Lauraceae. Beberapa Negara bagian di Amerika menyebut buah ini sebagai buah pir aligator, karena tekstur kulitnya yang tidak rata seperti aligator. Ada tiga jenis alpukat dengan ras paling populer di dunia yaitu, Alpukat Ras Meksiko, Alpukat Ras Guatemala dan Alpukat Ras Hindia Barat.

bibit ready 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar