APEL INDIA
Tanaman Buah Putsa / Apel India. Putsa adalah tanaman sejenis apel yang berasal dari India, oleh sebab itu Putsa dikenal dengan sebutan Apel India. Buahnya hijau muda dan akan berubah menjadi kekuning-kuningan jika sudah matang, ukuran buahnya sedang, rasa buahnya manis dan renyah. Tanaman Putsa termasuk rajin berbuah dan tidak mengenal musim. Selama syarat-syarat tumbuhnya terpenuhi dengan baik, Putsa cenderung berbuah sepanjang tahun tanpa henti. Buahnya lebat. Jadi untuk mendapatkan buah yang besar dan bagus, lakukan penjarangan buah. Tidak ada perlakuan khusus yang diperlukan dalam merawat tanaman Putsa. Yang perlu diperhatikan adalah media tanam jangan sampai kering, karena jika media tanam kering maka buahnya akan rusak dan ikut kering.
Tanaman Putsa tidak memerlukan perlakukan khusus dan gampang untuk berbuah. Tanaman Putsa lebih baik diletakkan di tempat yang tanpa naungan karena tanaman Putsa membutuhkan sinar matahari penuh. Kunci agar Putsa mau berbuah adalah sinar matahari cukup, penjarangan daun dan buah, pemupukan tepat, dan lingkungan kering.
Tanaman ini senang hidup di lingkungan kering, oleh karenanya diperlukan media tanam yang porous saat menanamnya. Pakai campuran sekam bakar, tanah merah, dan pupuk kandang, dengan komposisi 1:1:1. Meski suka lingkungan kering, untuk pembuahan dibutuhkan cukup air. Lakukan penyiraman 2 kali sehari, pagi dan sore. Memasuki masa generatif lakukan stressing air bila ingin mendapatkan bunga serempak. Caranya, hentikan sementara penyiraman. Pada hari ke-5 stressing air, putsa disiram kembali. Saat itu kondisi daun menguning, tapi beberapa hari kemudian akan kembali hijau diiringi munculnya calon buah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar